Biografi dan Profil Raihaanun - Agama Umur Perjalanan Karir dan Prestasi Sebagai Aktris Terlengkap

Biografi dan Profil Lengkap Raihaanun – Raihaanun adalah artis berbakat dengan karir akting yang sukses. Berkat penampilan menawan Raihaanun di beberapa film, namanya mendapat penghargaan bergengsi.

Sepanjang hidupnya, Raihaanun berhasil menjauh dari gosip dan berita negatif. Namun, kini Raihaanun dan suami memutuskan untuk bercerai. Menurut berbagai sumber, gugatan cerai itu diajukan suaminya ke Pengadilan Agama Tigaraksa.

Profil Singkat Raihaanun

Nama lengkap : Siti Hafar Raihaanun Nabila
Tanggal lahir : 7 Juni 1988 (umur 35)
Tempat lahir : Jakarta, Indonesia
Agama : Islam


Biografi Lengkap Raihaanun

Artis yang biasa disapa Haanun ini lahir dengan nama Siti Hafar Raihaanun Nabila.

Kini berusia 35 tahun, Raihaanun merupakan keturunan Bugis dan Minangkabau. Sebelum menjadi artis, Raihaanun adalah seorang model yang mengawali karir sebagai finalis kompetisi Gadis Sampul.

Setelah mengikuti Gadis Sampul, ia mengasah kemampuan aktingnya dengan membintangi beberapa iklan dan sinetron. Namanya mulai dikenal publik saat berperan dalam film Badai Pasti Berlalu. Setelah tampil di film tersebut, Raihaanun kembali membintangi beberapa film lainya.

Karier Raihaanun sebagai aktris telah mendapat berbagai penghargaan bergengsi seperti, Indonesia Movie Actors Awards, Festival Film Tempo, ASEAN International Film Festival and Awards, Festival Film Wartawan Indonesia dan Piala Maya.

Raihaanun menikah saat masih muda, Raihaanun dan Teddy Soeriaatmadja memutuskan menikah saat Raihaanun usianya menginjak 18 tahun.

Pernikahan Raihaanun Teddy Soeriaatmadja berlangsung pada tahun 2007 lalu tepatya ditanggal 17 Maret. Meski terpaut usia 13 tahun dengan suaminya, Raihaanun tak memandangnya sebagai masalah.

Dari pernikahan mereka, mereka dikaruniai tiga orang anak. Anak pertama mereka, seorang putri bernama Milan Roushan Karuna Soeriaatmadja, selain itu mereka juga memiliki dua putra.

Itulah informasi tentang ”Biografi dan Profil Lengkap  Raihaanun“, Karir dan Prestasi Sebagai Aktris di Indonesia.

0 Response to "Biografi dan Profil Raihaanun - Agama Umur Perjalanan Karir dan Prestasi Sebagai Aktris Terlengkap"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel